Bangga Jadi Petani

“Tidaklah seorang muslim menanam suatu tanaman melainkan apa yang dimakan dari tanaman itu sebagai sedekah baginya, dan apa yang dicuri dari tanaman tersebut sebagai sedekah baginya dan tidaklah kepunyaan seorang itu dikurangi melainkan menjadi sedekah baginya.” (HR. Imam Muslim Hadits no.1552)

Senin, 25 November 2013

Penyakit fisiologis akibat kekurangan unsur hara makro



Penyakit fisiologis akibat kekurangan unsur hara makro pada tanaman budidaya

1.kekurangan nitrogen (N)
             Kandungan nitrogen dalam tanaman 1-4% dari berat kering tanaman.unsur hara ini diambil tanaman dalam bentuk nitrat(NO3) atau ammonium(NH4) , dan bersenyawa karbon membentuk senyawa asam amino dan protein dan juga nitrogen salah satu pembentuk klorofil (zat hijau daun) serta pembentuk persenyawaan lainnya.

Gejala kekurangan nitrogen dapat dilihat cirinya  sebagai berikut:
-        daun mengecil hijau pucat sampai kekuningan , jika parah daun menguning dan kering.
-        Tanaman kerdil , produksi tidak maksimal dan pemanjangan akar tidak normal.
-        Daun bagian bawah tampak hangus dan mati , ujungnya tetap hijau dikira kekurangan air
-        Buah rontok sebelum waktunya
-        Perkembangan bunga berkurang hingga tidak terjadi buah.
-        Daun menyempit dan memanjang tepi bergelombang , tanaman kerdil dan klorosis
-        Daun tua akan berwarna kuning transparan

2.kekurangan fosfor (P)
            Pada umumnya tanah kekurangan fosfor 0,1-0,4 % dari berat kering tanaman , fosfor digunakan tanaman untuk pembelahan sel dan perkembangn jaringan yang membentuk titik tumbuh juga mempercepat mendewasakan tanaman.

Gejala kekurangan fosfor :
-        tanah akan lebih cepat kritis jika kekurangan fosfor dibanding nitrogen
-        pertumbuhan terhambat
-        daun berwarna hijau kusam , hijau tua dan tidak mengkilap, ujung dan tepinya seperti perunggu
-        besar daun berkurang ,beberapa bagian seperti terbakar
-        daun beberapa tanaman berwarna hijau kebiruan tua ,ter utama jika kelebihan nitrogen
-        tanaman tinggi dan kurus , lambat dewasa dan tetap hijau
-        bentuk buah jelek
-        produksi rendah

3.kekurangan kalium (K)
            Kalium bukan penyusun jaringan tanaman karena tidak membentuk perseyawan seperti nitrogen dan fosfor , tapi kalium berbentuk getah sel pada tanaman. besarnya kalium sekitar 0,5-4% dari berat kering tanaman, kalium akan berkumpul pada bagian yang aktif dalam pembelahan sel , kalium berperan penting dalam penggunaan unsur hara lain dalam menyintesa protein dan lemak.

Gejala kekurangan kalium :
-        aktivitas fotosintesis berkurang , akibatnya adalah pertumbuhan alat penimbunan makanan terhambat, pada ubi ,bijian , padi ,jagung yang mengandung karbohidrat.
-        Pertumbuhan tunas ujung tumbuhan berkayu menjadi lemah hingga menyebabkan kekeringan (dieback).
-        Awalnya tepi daun terlihat bercak kecil kemerahan , kuning , putih jika kekurangan berlanjut menyebar keseluruh bagian
-        Buah kecil dan ada bercak luka
-        Warna daun menjadi perunggu
-        Anak daun terkulai tapi tetap hijau
-        Daun berkerut , disebabkan perbedaan kecepatan tumbuh diantara urat daun
-        Bagian ujung daun melengkung kebawah
-        Daun rapuh dan mudah sobek
-        Matinya titik tumbuh.

Paparan diatas adalah sebagian kecil dari gejala kekurangan unsur hara makro dan jika kurang mohon kiranya dilengkapi agar petani kita bertambah wawasannya dan menjadi sejahtera hidupnya ok friend, untuk lengkapnya saudara akan menemukannya di lapangan karena beberapa tanaman akan berbeda , maka dari itu belajarlah dari tanaman itu sendiri dan saudara akan menemukannya , untuk mengatasi hal diatas di utamakan gunakan selalu pupuk organik agar tanaman anda tumbuh subur dan sehat ,, semoga apa yang saya paparkan bermanfaat bagi para petani semuanya , dan jika menurut anda ini bermanfaat bagikan pada teman anda sesama petani ya !!!!!!  go organik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Perhatian

Bagi sahabat dumay yang menggunakan teks dan gambar didalam blog ini , mohon kiranya sahabat mencantumkan link blog ini ya , terima kasih atas perhatiannya dan semoga anda sukses .

Budidaya Tanaman Yang sering Dibaca Pengunjung

Buah Tanaman

//